Minggu, 08 Januari 2012

TEMPAT BERLIBUR BARU DAN UNIK

 BOGOR - Liburan merupakan saat yang di nanti-nantikan semua orang, mulai anak kecil hingga dewasa. Kebanyakan orang menggunakan waktu liburannya untuk menghibur diri dari kejenuhan sehari-hari, menenangkan diri dari hiruk-pikuk perkotaan dan menjaga relasi dengan keluarga atau teman. Namun yang paling penting adalah tempat berlibur itu sendiri. Pastinya kita selalu menginginkan tempat berlibur yang baru. Dimana kita akan menghabiskan waktu liburan kita tanpa sia-sia?

Wisata baru ini merupakan wisata yang unik karena merupakan Mongolian-Camp pertama se-Asia Tenggara. Bagaimana sih rasanya tinggal di rumah orang mongol? The High Land Park Ressort and Hotel Bogor, salah satu rekomendasi tempat berlibur alternatif selain puncak. Ressort yang bergaya rumah orang mongol ini mampu menarik perhatian sekitar 3000 lebih pengunjung pada bulan terakhir tahun 2011 ini.

Tenda ini terlihat sederhana dari luar, namun ternyata kemewahan dan kenyamanan yang didapatkan lebih dari itu. Ac, TV LCD, dan kasur utama. Di dekorasi sedemikian rupa, dengan warna-warna cerah yang mengundang keceriaan, tidak mengherankan dengan pencapaian pengunjung pada bulan desember. Fasilitas bintang 5, pemandangan mempesona dan suasana yang tenang serta sejuk mampu memanjakan pengunjung. Di pagi hari anda merasakan kesejukan dan pemandangan gunung salak. Sedangkan malam hari anda terhibur oleh keindahan 1000 lampion disekitar Mongol-Camp.

Restoran bernuansa makanan western dan asia dapat menggoyang lidah pengunjung. The Highland Park selalu memanjakan tamunya, welcome-drink yang di antar oleh sang pramusaji yang ramah serta tersedianya Wi-Fi di area Lobby Longue.

Ber-lokasi strategis karena dekat dengan wisata lainnya yang terkenal, seperti Pura Agung Jagatkartha Tamansari yaitu pura terbesar di pulau Jawa yang jaraknya hanya 5 menit. Kira-kira 30 menit dari tol bogor dan terhindar dari gangguan lalu-lintas.

Tempat yang cocok untuk anak-anak bermain, yaitu terdapat Outbond, Mini-Waterboom, taman bunga dan peternakan kuda.

Alamat :          Jl.Ciapus
Kp.Sinarwangi Sukajadi
Kec.Tamansari Bogor
Telepon:          +62 251 848 5 777
Website:          www.thehighlandparkresortbogor.com